Kegiatan Dzikir, Doa, dan Tahajud Bersama diadakan pada 28-29 September 2018 sekaligus acara 1 Muharram 1440 H. Kegiatan yang biasa dilaksanakan setiap bulannya kini menjadi rutinitas bagi pegawai serta mahasiswa Universitas Medan Area dan juga dihadiri Mahasiswa Universitas lainnya diantaranya Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU).
Dalam susunan acara dimulai dengan kata sambutan dari perwakilan Rektor Universitas Medan Area yaitu Wakil Rektor Bidang Kerjasama yaitu Bapak Ir. Zulheri Noer, MP yang membahas bagaimana membangun generasi di jaman sekarang yang memiliki motivasi tinggi serta membahas bencana Alam yang terjadi baru-baru ini di kota Palu yang bertujuan untuk mensyukuri hidup dan memperbaiki diri
Kemudian kata sambutan dari Ketua Pusat Islam H. Ismet Junus, LMP, SDE yang membahas Visi dan Misi Universitas Medan Area bagaimana membangun karakter mahasiswa yang berakhlak serta memiliki kecerdasan akademis yang bermanfaat terhadap keluarga maupun lingkungan sekitar.
Acara selanjutnya yaitu Tausyiah dari Ust. Fadli Sudiro, MSQ yang bertemakan Hijrah & Quantum Peradaban Ilahiyyah, yaitu berlomba-lomba dalam meminta ampun dengan beristighfar, kemudian dalam tausyiah tersebut menjelaskan beberapa kisah nabi untuk mengingatkan kembali kejadia-kejadian yang dialami para Nabi serta sahabat nabi, serta mengingatkan kita bagaimana cara bersyukur.
Terakhir acara penutup yaitu kata sambutan dari Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim yaitu Bapak Drs. M. Erwin Siregar, MBA juga membahas sedikit tentang bencana alam di Palu sembari mengingatkan kita untuk bisa Muhasabah diri, ihktibar, serta mengambil hikmah dari musibah yang menimpa saudara-saudara yang ada di Sulawesi.